Mengapa JK-Wiranto Menarik Bagi PKS

Tuesday, May 12, 2009


Pemilu Presiden 2009
Mengapa JK-Wiranto Menarik Bagi PKS
Mereka melihat JK-Wiranto menarik ketika duet Golkar-Hanura itu mendeklarasikan diri.
RABU, 13 MEI 2009, 09:47 WIB
Arfi Bambani Amri
Jusuf Kalla-Wiranto deklarasi calon presiden dan wakil presiden (Antara/ Saptono)

VIVAnews - Penunjukan Boediono sebagai calon wakil presiden mendampingi Susilo Bambang Yudhoyono membuat Partai Keadilan Sejahtera meradang. Selasa kemarin, Sekretaris Jenderal PKS Anis Matta menyatakan bisa saja partainya mengalihkan dukungan pada duet Golkar dan Partai Hati Nurani Rakyat, Jusuf Kalla dan Wiranto.

Mengapa JK-Wiranto menarik bagi PKS padahal "kursi depan" sudah terisi penuh? Rupanya sederhana, "kedua istrinya berjilbab," kata Juru Bicara PKS, Ahmad Mabruri, dalam perbincangan dengan VIVAnews, Rabu 13 Mei 2009.

PKS menyaksikan, saat deklarasi duet JK-Wiranto di Tugu Proklamasi pada Minggu 10 Mei lalu, istri Jusuf Kalla, Mufidah, dan istri Wiranto, Rugaya, sama-sama mengenakan jilbab. Bagi PKS, keduanya tampak Islami sekali sesuai dengan platform PKS.

"Akan lebih mudah bagi kami menjelaskan pada konstituen PKS mengenai pasangan ini," kata Mabruri. Kondisi ini, menurut Mabruri, kontras dengan penampilan istri dari SBY dan Boediono sehingga jelas menyulitkan PKS menjelaskan pada massa PKS.

Mengenai pembagian kekuasaan, PKS menyatakan tidak terlalu masalah. Bagi partai pertama kali berdiri dengan nama Partai Keadilan ini, yang penting adalah platform atau program yang dibawakan. "Dan itu bisa dibicarakan dengan JK-Wiranto," ujar Mabruri.

Namun masalah beralih dukungan ke JK-Wiranto ini masih berupa wacana di internal PKS. Sebagian lagi masih menginginkan koalisi dengan Demokrat diteruskan. Dan sebagian kecil menginginkan PKS menggagas blok alternatif dengan mengajak Partai Gerakan Indonesia Raya.

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

About This Blog

Lorem Ipsum

  © Free Blogger Templates Columnus by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP